Novembrianto, Rizka and Rhomadhoni, Muslikha Nourma (2021) Penentuan Laju Pembentukan Gula Reduksi Eceng Gondok Pada Proses Hidrolisis Kombinasi Dengan Bakteri Selulolitik. Jurnal Ilmiah Teknik Lingkungan, 13 (2). pp. 55-60. ISSN 2085-501X
|
PDF
Penentuan Laju Pembentukan Gula Reduksi Eceng Gondok Pada Proses Hidrolisis Kombinasi Dengan Bakteri Selulolitik.pdf Download (218kB) | Preview |
|
|
PDF
peer review muslikha nourma rhomadhoni.pdf Download (842kB) | Preview |
|
|
PDF
turnitin muslikha nourma rhomadhoni.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Kehadiran eceng gondok dalam jumlah yang massif akan menjadi masalah untuk air permukaan. Namun eceng gondok juga memiliki kandungan selulosa yang bisa dikonversi menjadi gula reduksi sebagai bahan untuk pembuatan bioethanol. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan hasil gula reduksi tahap hidrolisis kombinasi dengan bakteri selulolitik dan laju reaksi maksimumnya. Kebutuhan eceng gondok yang digunakan adalah substrat pada variasi 0,025; 0,057; 0,100; 0,161 dan 0,232 % (b/v). Segmen pretreatment menggunakan kapang Phanerochaete chrysosporium dan dilanjutkan hidrolisis secara kimia dengan perlakuan 0,25 % dan 2 % H2SO4 dan variasi tetap panas 100 + 3 o C dan kombinasi menggunakan Cellvibrio selama 24, 48, 72, 96 dan 120 jam. Penelitian dilakukan pada suhu ruang. Metode untuk pengukuran gula reduksi menggunakan Nelson-Somogyi. Gula reduksi yang telah dihasilkan pada proses pretreatment adalah dengan variasi jamur P. chrysosporium, hidrolisa 0,25 % H2SO4 dan pemanasan (didih) 100 + 3 o C selama 30 menit dan Cellvibrio dengan hasil terbanyak pada substrat eceng gondok 20 g dan waktu 96 jam. Laju pembentukan gula reduksi maksimum (Vmaks) sebesar 0,762 mg/g.jam dan Km senilai 0,03 %.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Eceng gondok, Bakteri Selulolitik, Gula reduksi, Hidrolisis dan Laju reaksi |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA428-428.5 Public health laboratories, institutes, etc. |
Divisions: | Faculty of Health > Program Study of Occupational Health and Safety |
Depositing User: | Mr. . Aji |
Date Deposited: | 24 Jan 2022 04:36 |
Last Modified: | 03 Nov 2022 00:51 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/7836 |
Actions (login required)
View Item |