YUNINGTYAS, ERNI
(2020)
GAMBARAN MOTIF, PENGGUNAAN DAN KEPUASAN PADA MEDIA MASSA SEBAGAI SUMBER INFORMASI KESEHATAN (STUDI DESKRIPTIF PADA SISWA SMA LUAR BIASA TUNARUNGU KARYA MULIA SURABAYA).
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Keterbatasan dalam pendengaran yang dialami oleh penyandang tunarungu adalah salah satu masalah yang mereka alami dalam menjalani kehidupan penuh informasi dan teknologi. Meskipun memiliki keterbatasan, penyandang tunarungu juga memiliki hak yang sama dalam menerima, memberikan dan memanfaatkan informasi yang dibutuhkan. Mereka akan menggunakan berbagai media massa yang ada demi mengikuti perkembangan informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi gambaran motif, penggunaan dan kepuasan pada media massa sebagai sumber informasi kesehatan bagi siswa SMA LB Tunarungu Karya Mulia Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode survei pendekatan kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Penelitian ini menggunakan seluruh total populasi yang berjumlah sebanyak 37 siswa terdiri dari kelas 2 dan kelas 3. Variabel dalam penelitian ini adalah motif, penggunaan dan kepuasan. Data yang digunakan adalah data primer. Data dianalisis secara deskriptif untuk melihat distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan (59,5%) responden setuju menggunakan media massa sebagai sumber informasi kesehatan. Hampir seluruhnya (91,9%) responden menggunakan media internet untuk mencari informasi kesehatan serta sebagian besar (55,9%) responden puas menggunakan media internet sebagai sumber informasi kesehatan. Hampir seluruhnya (83,8%) responden memiliki kategori frekuensi penggunaan media massa yang tinggi dan sebagian besar (67,6%) responden memiliki kategori durasi penggunaan media massa yang tinggi. Sebagian besar (54,1%) responden puas menggunakan media massa sebagai sumber informasi kesehatan. Pemberian arahan kepada anak/siswa dalam menggunakan media massa untuk memenuhi kebutuhan informasi kesehatan sangatlah penting terutama informasi kesehatan mengenai remaja usia sekolah. Oleh karena itu, diharapkan peran orang tua dalam mengarahkan serta memantau anaknya dalam memilih media massa yang baik dan sesuai sebagai sumber informasi kesehatan.
Actions (login required)
|
View Item |