IMPLEMENTASI GERAKAN LITERASI SEKOLAH DASAR

LAILA, INTAN NISFUL (2020) IMPLEMENTASI GERAKAN LITERASI SEKOLAH DASAR. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-SD-200007_abstract.pdf

Download (502kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-26709.html

Abstract

Implementasi Gerakan Literasi di Sekolah Dasar mengacu pada peraturan Permendikbud Nomor 23 Tahun 2015 tentang program literasi sekolah yakni “Penumbuhan budi pekerti melalui pembiasaan membaca selama 15 menit sebelum waktu belajar dimulai”. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini yaitu Kepala Sekolah dan Warga Sekolah. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi pustaka atau action research. Adapun penerapan gerakan literasi dimulai dari sosialisasi pemerintah kepada Kepala sekolah sebagai penyelenggara kebijakan literasi Sekolah Dasar yang disosialisasikan kembali kepada guru kelas sebagai pendamping literasi siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi gerakan literasi sekolah dasar .Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi pustaka atau action research. Dari berbagai studi pustaka yang diperoleh melalui jurnal dan Google Scholar, penelitian ini memfokuskan pada tahapan literasi, jenis literasi, dan pola literasi. Hasil penelitian mengenai Implementasi Gerakan Literasi di Sekolah Dasarmeliputi beberapa langkahlangkah yaitu tahap pembiasaan kegiatan membaca yang menyenangkan di ekosistem sekolah, tahap pengembangan minat baca untuk meningkatkan kemampuan literasi,dan tahap pelaksanaan pembelajaran berbasis literasi.Rekomendasi pada penelitian ini yakni a) Bagi sekolah, penelitian ini diharapkan mampu memotivasi guru dalam menerapkan Gerakan Literasi Sekolah di Sekolah Dasar. b) Bagi guru, dapat meningkatkan kreativitas Gerakan Literasi Sekolah agar siswa termotivasi dalam meningkatkan minat baca. c) Bagi siswa implementasi gerakan literasi yang diterapkan di sekolah mampu meningkatkan minat baca dan menulis.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKasiyun, SuharmonoNIDN0719035301suharmono@unusa.ac.id
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Faculty of Education > Program Study of Primary Teacher Education
Depositing User: Mrs. . Aidah
Date Deposited: 26 Jan 2022 02:24
Last Modified: 12 Apr 2023 07:26
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/8280

Actions (login required)

View Item View Item