HIDAYATI, NADIA
(2022)
PENGARUH LAMA PAPARAN SINAR UV-B TERHADAP KETEBALAN DERMIS TIKUS GALUR WISTAR (RATTUS NORVEGICUS) MODEL PHOTOAGING.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
LATAR BELAKANG: Penuaan adalah proses perubahan yang dialami setiap
orang seiring dengan berjalannya waktu. Penuaan kulit dibagi menjadi dua jalur
utama. Faktor intrinsik dan ekstrinsik menyebabkan perubahan struktural dan
fisiologis kumulatif serta perubahan progresif di setiap lapisan kulit (Sari et al.,
2019). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lama paparan sinar UV-
B terhadap ketebelan lapisan dermis pada tikus galur wistar (Rattus novergicus).
METODE: Penelitian ini merupakan penelitian true eksperimental menggunakan
Post Test Only Control Group Design. Sebanyak 27 ekor tikus dibagi menjadi 3
kelompok dan ada 3 ekor tikus sebagai cadangan, yaitu: kelompok kontrol K
merupakan tikus tanpa perlakuan, kelompok perlakuan P1 diberikan paparan sinar
UV-B selama 3 minggu dan kelompok perlakuan P2 diberikan paparan sinar UV-
B selama 6 minggu. Uji pengaruh pada penelitian menggunakan uji Oneway-Anova
dan uji Post Hoc Tukey.
HASIL & DISKUSI: Hasil penelitian ini menunjukkan penipisan dermis pada
kelompok P1 dan P2, kelompok P1 memiliki rata-rata ketebalan dermis 726,91 μm
dan P2 memiliki rata-rata ketebalan dermis 559,40 μm dan terdapat hubungan yang
bermakna paparan sinar UV-B terhadap ketebalan dermis (p<0,05). Terdapat
pengaruh lama paparan sinar UV-B terhadap lapisan dermis pada tikus galur wistar
(Rattus novergicus).
Actions (login required)
|
View Item |