ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA PASIEN SKIZOFRENIA DENGAN MASALAH HARGA DIRI RENDAH KRONIS DI RUMAH SAKIT JIWA MENUR SURABAYA

AHMADI, ABID ALI (2022) ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA PASIEN SKIZOFRENIA DENGAN MASALAH HARGA DIRI RENDAH KRONIS DI RUMAH SAKIT JIWA MENUR SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img] PDF
KT-KP-230001_Abstract.pdf

Download (179kB)
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-34988.html

Abstract

Harga diri rendah adalah perasaan malu atau minder karena adanya kekurangan pada diri yang biasanya disebabkan oleh penilaian negatif dari diri sendiri maupun orang lain dalam lingkungannya yang sama. Dari seluruh pasien skizofrenia 40% diantaranya mengalami gangguan konsep diri : harga diri rendah kronik. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan asuhan keperawatan jiwa pada masalah keperawatan gangguan konsep diri : harga diri rendah kronik pada penderita skizofrenia di ruang Puri Mitra Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya. Desain yang digunakan studi kasus dengan subyek dua pasien dengan masalah keperawatan dan diagnosa yang sama yaitu gangguan konsep diri : harga diri rendah kronik pada pasien skizofrenia. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan pemeriksaan fisik, serta hasil pemeriksaan diagnostik, data dianalisis. Hasil penelitian setelah dilakukan SP 1 dan SP 2 ke 2 pasien dapat mencapai kriteria hasil seperti : Pada SP 1 melakukan kegiatan merapikan tempat tidur, menyapu, mengepel lantai, ekspresi wajah yang bersahabat, ada kontak mata yang baik antara pasien dan petugas rumah sakit, dan pasien mampu menjawab salam dengan baik. Pada SP 2 pasien juga mampu melakukan kegiatan terjadwal seperti menyapu, mengepel lantai, merapikan tempat tidur dan daftar positif lingkungan seperti dapat berinteraksi dengan sesame pasien jiwa dan pada petugas rumah sakit. Simpulan penerapan dari SP 1 dan SP 2 yaitu pasien mampu meningkatkan harga dirinya. Saran : diharapkan peneliti selanjutnya dapat melakukan SP yang dilakukan untuk keluarga dengan kegiatan keluarga yang hadir agar masalah harga diri rendah lebih efektif tercapainya.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPurwanti, Nunik0711117602noniek@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Skizofrenia, Gangguan Konsep Diri, Harga Diri Rendah Kronik
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 10 Jan 2024 08:32
Last Modified: 10 Jan 2024 08:32
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/9817

Actions (login required)

View Item View Item