NIMAH, CICINANDA ULIN
(2021)
PENERAPAN SENAM JANTUNG PADA LANSIA DENGAN KLIEN HIPERTENSI DENGAN MASALAH KEPERAWATAN INTOLERANSI AKTIVITAS DI WONOREJO 04 RT 09 RW 06 SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Hipertensi merupakan penyakit degenerative yang dialami lansia.
Aktivitas fisik secara teratur dapat mengendalikan hipertensi yakni
penatalaksanaan senam jantung untuk meningkatkan rentang frekuensi aktivitas.
Tujuan penelitian ini melakukan penerapan senam jantung pada lansia dengan
masalah keperawatan intoleransi aktivitas pada klien hipertensi di Wonorejo 04
RT 09 RW 06 Surabaya.
Desain penelitian menggunakan metode studi kasus, sampel yang
digunakan 2 klien intoleransi aktivitas metode pengumpulan data melalui
wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, dokumentasi dengan menggunakan
format asuhan keperawatan gerontik. Penentuan diagnosa keperawatan
menggunakan (SDKI), penetapan intervensi dan implementasi menggunakan
(SIKI dan SLKI).
Hasil penelitian 2 klien setelah dilakukan senam jantung di dapatkan
diagnosa keperawatan yaitu : intoleransi aktivitas. Penentuan intervensi
keperawatan pada klien intoleransi aktivitas yaitu memonitor tekanan darah,
kemudian dilakukan implementasi pemberian senam jantung. Evaluasi dari
implementasi yaitu penurunan tekanan darah Ny.E 120/80 mmHg dan Ny.S
tekanan darah 120/90 mmHg.
Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa senam jantung sesuai
Standar Operasional Prosedur (SOP) dapat membantu menurunkan tekanan darah
pada lansia
Actions (login required)
|
View Item |