PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN MELALUI VIDEO ANIMASI TERHADAP PENGETAHUAN MENGENAI MENARCHE PADA SISWI KELAS 5 SD DI MINU WARU 1 KUREKSARI WARU SIDOARJO

LAILIH, ANIS NURUL (2020) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN MELALUI VIDEO ANIMASI TERHADAP PENGETAHUAN MENGENAI MENARCHE PADA SISWI KELAS 5 SD DI MINU WARU 1 KUREKSARI WARU SIDOARJO. Other thesis, University of Nahdlatul Ulama Surabaya.

[img]
Preview
PDF
SR-KP-200075-abstract.pdf

Download (571kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-27011.html

Abstract

Sebagian besar remaja putri menunjukkan reaksi negatif terhadap Menarche, seperti perasaan bingung, cemas, dan tidak nyaman , yang disebabkan oleh kurangnya informasi dan pengetahuan mengenai menarche. Salah satu cara untuk meningkatkan pengetahuan remaja putri adalah memberikan pendidikan kesehatan melalui video animasi mengenai menache. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh Pendidikan Kesehatan melalui video animasi terhadap pengetahuan mengenai Menarche pada siswi kelas 5 SD di MINU Waru 1 Kureksari Waru Sidoarjo. Desain penelitian ini Pra-experimental dengan pendekatan One Group prepost test design. Populasi adalah seluruh siswi kelas 5 yang belum mengalami menarche di MINU Waru 1 Kureksari Waru Sidoarjo sebesar 43 siswi dan jumlah sampel sebesar 38 siswi. Pengambilan sampel menggunakan probability sampling dengan teknik simple random sampling dan menggunakan instrumen kuesioner pengetahuan mengenai menarche sebagai alat ukur, selanjutnya data dianalisis menggunakan uji Wilcoxon Sign Rank Test. Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan yang disignifikan terhadap pengetahuan mengenai menarche sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan melalui video animasi mengenai menarche (p=0,000), yang berarti terjadi peningkatan pengetahuan sesudah diberikan pendidikan kesehatan melalui video animasi mengenai menarche. Simpulan penelitian yaitu pendidikan kesehatan berupa ini dapat meningkatkan pengetahuan mengenai menarche pada siswi kelas 5, diharapkan pendidikan kesehatan mengenai menarche rutin diberikan oleh sekolah untuk mencegah reaksi negatif pada siswi tehadap menarche.

Item Type: Thesis (Other)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSeptianingrum, YurikeNIDN0712098904yurikesepti1209@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Pendidikan kesehatan, pengetahuan, menarche, video animasi menarche.
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor
Depositing User: Mrs. . Aidah
Date Deposited: 25 Jan 2022 02:58
Last Modified: 25 Jan 2022 02:58
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/8082

Actions (login required)

View Item View Item