LITERATURE REVIEW: FAKTOR PENGHAMBAT PELAKSANAAN PROGRAM PELAYANAN KESEHATAN PEDULI REMAJA (PKPR) DI PUSKESMAS

PUTRI, JELITA BRILIAN BRE RAI (2022) LITERATURE REVIEW: FAKTOR PENGHAMBAT PELAKSANAAN PROGRAM PELAYANAN KESEHATAN PEDULI REMAJA (PKPR) DI PUSKESMAS. [Undergraduate Thesis]

[img] PDF
SR-KM-220104_abstract.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-32783.html

Abstract

Saat ini banyak remaja berperilaku berisiko, seperti minum alkohol, pengguna NAPZA, melakukan hubungan seks pra-nikah, merokok dan sebagainya. Salah satu upaya yang dilakukan oleh Kementrian Kesehatan RI yaitu Program Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) berbasis di Puskesmas. Akan tetapi, pelaksanaan PKPR masih 62,08% yang berarti masih ada Puskesmas yang belum menyelengarakan PKPR. Literature Review ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor Penghambat dalam Pelaksanaan Program PKPR di Puskesmas. Penelitian ini adalah Literatur Review. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari Google Schoolar dari tahun 2015-2022. Kata kunci yang digunakan yaitu program pelayanan kesehatan peduli remaja, implementasi, penghambat, gambaran, PKPR, Puskesmas. Setelah dilakukan screening didapatkan 17 artikel yang sesuai. Selanjutnya analisis data dilakukan sesuai dengan faktor penghambat dalam Pelaksanaan PKPR di Puskesmas. Hasil review didapatkan informasi berdasarkan SDM bahwa SDM kurang tidak ada pelatihan petugas, dan petugas banyak merangkap jabatan. Berdasarkan dana, diinformasikan ada kurangnya dana dalam pelaksanaan program PKPR. Berdasarkan fasilitas kesehatan, diketahui tidak ada ruang khusus dalam pelaksanaan konseling di Puskesmas, tidak adaalat peraga, poster, leafleat. Berdasarkan komunikasi, diketahui kurangnya komunikasi kepada sesama petugas pemegang program PKPR, kurangnya komunikasi dan informasi kepada remaja. Berdasarkan jejaring, diketahui kurangnya jejaring yang dilibatkan dalam pelaksanaan program. Berdasarkan struktur birokrasi, dinyatakan tidak ada SOP, waktu buka konsling tidak tepat, tidak ada struktur organisasi dan pembagian tupoksi yang jelas. Berdasarkan konselor, diketahui kurangnya pelatihan dan konselor bingung dengan peran dan fungsinya. Kesimpulan dalam Literatur Review ini yaitu belum optimalnya pelaksanaan PKPR di Puskesmas. Saran yang diberikan untuk peneliti selanjutnya yaitu meneliti dari sudut pandang remaja sebagai sasaran Program PKPR.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAdriansyah, Agus Aan0727088702aan.naufal87@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Program, Penghambat, Peduli Remaja, PKPR, Puskesmas.
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions: Faculty of Health > Program Study of Public Health
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 16 Jan 2024 03:47
Last Modified: 16 Jan 2024 03:47
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/10143

Actions (login required)

View Item View Item