KHOIRIYAH, NURUL (2012) HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU TENTANG MAKANAN PENDAMPING ASI (MP ASI) DENGAN PERILAKU PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI (MP ASI) PADA BAYI 0-6 BULAN DI POSYANDU KENANGA 5-III SIDOSERMO SURABAYA. [Undergraduate Thesis]
|
PDF
KT02206_abstract.pdf Download (64kB) | Preview |
Abstract
Pemberian MP ASI pada bayi ≤ 6 bulan karena pengetahuan dan perilaku ibu yang kurang. Makanan utama bagi bayi usia ≤ 6 bulan adalah ASI, karena mengandung semua zat gizi. Dilihat dari fenomena masyarakat pemberian MP ASI pada bayi ≤ 6 bulan disebabkan oleh pengetahuan dan perilaku ibu yang kurang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu tentang MP ASI dengan perilaku dalam pemberian MP ASI pada bayi ≤ 6 bulan di Posyandu Kenanga 5-III Sidosermo Surabaya. Jenis penelitian ini adalah analitik dengan desain penelitian cross sectional. Polpulasi adalah semua ibu yang mempunyai bayi ≤ 6 bulan sebesar 24 responden dengan besar sampel 23 responden. Pengambilan sampel menggunakan teknik probability sampling dengan cara simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan checklist. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan uji statistik Rank Spearman dengan tingkat kemaknaan α = 0,05. Hasil penelitian didapatkan sebagian besar 52,2% responden mempunyai pengetahuan kurang dan sebagian besar 65,2% responden berperilaku kurang terhadap pemberian MP ASI pada bayi ≤ 6 bulan. Hasil uji statistik Rank Spearman didapatkan 0,001 sedangkan α=0,05 maka p < α sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak yang artinya ada hubungan pengetahuan ibu tentang MP ASI dengan perilaku dalam pemberian MP ASI pada bayi ≤ 6 bulan di Posyandu Kenanga 5-III Sidosermo Surabaya. Simpulannya bahwa pengetahuan ibu yang kurang tentang MP ASI dapat mempengaruhi perilaku dalam pemberian MP ASI pada bayi ≤ 6 bulan. Pemberian informasi dari petugas kesehatan mengenai pentingnya pemberian MP ASI sesuai tahapan usia bayi agar ibu mengetahui tentang waktu pemberian MP ASI dengan benar.
Item Type: | Undergraduate Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pengetahuan ibu, perilaku pemberian MP ASI |
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ206-235 Nutrition and feeding of children and adolescents |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor |
Depositing User: | Mr. . Bagas |
Date Deposited: | 01 Mar 2018 16:58 |
Last Modified: | 01 Mar 2018 16:58 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/1779 |
Actions (login required)
View Item |