GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG MENCUCI TANGAN PADA SISWA KELAS 5 DI SDN KERTAJAYA IX NO.215 SURABAYA

MUSLIMAH (2013) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG MENCUCI TANGAN PADA SISWA KELAS 5 DI SDN KERTAJAYA IX NO.215 SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT02863_abstract.pdf

Download (55kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-8466.html

Abstract

Mencuci tangan merupakan salah satu tindakan sanitasi dengan membersihkan tangan dan jari jemari menggunakan air dan sabun agar menjadi bersih dan memutuskan mata rantai kuman. Berdasarkan data awal dari 10 siswa kelas 5 SD hampir seluruhnya tidak mengetahui tentang pentingnya mencuci tangan. Hal ini dikarenakan kurang informasi tentang mencuci tangan, Tujuannya penelitian adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan anak kelas 5 tentang pentingnya mencuci tangan. Desain menggunakan metode diskriptif. Populasi seluruh siswa kelas 5 SDN Kertajaya XI Surabaya sebayak 35 siswa. Sampel 35 responden dengan menggunakan teknik total sampling. Variabel adalah tingkat pengetahuan tentang pentingnya mencuci tangan. Data yang di peroleh dengan menggunakan kuesioner dan diolah menggunakan editing, coding, entry dan tabulasi kemudian di analisa dengan tabel, distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan hampir setengahnya 40% responden memiliki tingkat pengetahuan kurang, hampir setengahnya 31,4% responden memiliki tingkat pengetahuan cukup dan hampir setengahnya 28,6% responden memiliki tingkat pengetahuan baik. Simpulan dari hasil penelitian adalah tingkat pengetahuan siswa kelas 5 SDN Kertajaya XI Surabaya hampir setengahnya adalah kurang. Disarankan bagi institusi kesehatan untuk memberikan penyuluhan disekolah tentang pentingnya mencuci tangan.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, cuci tangan.
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 31 May 2018 06:32
Last Modified: 31 May 2018 06:32
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2608

Actions (login required)

View Item View Item