PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG HIV/AIDS TERHADAP PENGETAHUAN PARA SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-HIDAYAH TANGGULANGIN SIDOARJO

QOWIM, MINHAJUL (2017) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG HIV/AIDS TERHADAP PENGETAHUAN PARA SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-HIDAYAH TANGGULANGIN SIDOARJO. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-KP-170002_abstract.pdf

Download (175kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-15573.html

Abstract

Penderita HIV/AIDS di Indonesia sekitar 75% terjangkit pada usia remaja akibat pergaulan bebas. Usia 15 sampai 24 tahun menyumbang 40% perkiraan dari semua infeksi HIV di seluruh dunia. Penelitian ini dilakukan di podok pesantren karena kurangnya pengetahuan santri tentang kesehatan terutama tentang HIV/AIDS. Kurangnya pengetahuan karena di pondok pesantren jarang dilakukan penyuluhan kesehatan. Jenis penelitian ini menggunakan Eksperimental dengan teknik pre-eksperimen dengan rancangan Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah santri putra MTS di pondok pesantren Al-Hidayah Tanggulangin Sidoarjo sebesar 120 santri.Sampel sebesar 46 responden.Dianalisa dengan cara Simple Random Sampling. Pengolahan data dengan menggunakan kuesioner pre test dan post test. Analisa data menggunakan paired T-test. Hasil penelitian dari 46 responden tentang pengetahuan pre rata-rata sebesar 52.72.pada pengukuran post pengetahuan didapatkan pengetahuan rata-rata 87.00. Pada analisis menggunakan paired t-test dengan tingkat kemaknaan =0.05 di dapatkan nilai =0,000.Berarti <, maka H0 di tolak artinya ada pengaruh pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan para santri di pondok pesantren Al- Hidayah Tanggulangin Sidoarjo. Pendidikan kesehatan tentang HIV/AIDS yang diberikan berpengaruh terhadap pengetahuan santri. Melakukan pendidikan kesehatan perlu sering dilakukan di pondok pesantren untuk meningkatkan pengetahuan santri sehingga dapat mengurangi angka HIV/AIDS pada remaja dan tidak ada stigma negatif tentang ODHA.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSetiyowati, Eppy0717127001eppy@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Kesehatan, HIV-AIDS, Santri
Subjects: R Medicine > RT Nursing > RT97-98 Community Health Nursing / Public Health Nursing
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor
Depositing User: Mr. . Aji
Date Deposited: 30 Oct 2018 02:03
Last Modified: 02 Feb 2022 07:27
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2972

Actions (login required)

View Item View Item