DEWI, FITRI ALFIAH
(2018)
ANALISIS MINAT BELI DI TOKO ONLINE LAZADA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan, dan
persepsi resiko terhadap minat beli di toko online lazada.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah warga kota Surabaya. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 100 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan kepercayaan terhadap minat beli toko online lazada, dibuktikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,313. Nilai thitung sebesar 2,095 dengan nilai signifikansi sebesar 0,039; (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan persepsi resiko terhadap minat beli toko online lazada, dibuktikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,313. Nilai thitung sebesar 3,420 dengan nilai signifikansi sebesar
0,001.
Actions (login required)
|
View Item |