GAMBARAN TINGKAT PEGETAHUAN ANGGOTA KELUARGA TENTANG TINDKAN GAWAT DARURAT PADA LUKA BAKAR DI WILAYAH RT 09 RW 7 KELURAHAN WONOKROMO SURABAYA TAHUN 2011

SALAM, ABDUL (2011) GAMBARAN TINGKAT PEGETAHUAN ANGGOTA KELUARGA TENTANG TINDKAN GAWAT DARURAT PADA LUKA BAKAR DI WILAYAH RT 09 RW 7 KELURAHAN WONOKROMO SURABAYA TAHUN 2011. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT01898_abstract.pdf

Download (51kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-7523.html

Abstract

Luka bakar merupakan suatu kelainan akibat trauma terkena api, air panas atau kimia. Namun sebagian besar diakibatkan karena penanganan yang salah terhadap luka bakar, kecerobohan dan kelalaian manusia. 70% dari 10 orang menggunakan penanganan yang salah pada luka bakar, seperti memberikan pasta gigi atau minyak. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan anggota keluarga tentang tindakan gawat darurat pada luka bakar. Penelitian menggunakan desain deskriptif populasi seluruh anggota keluarga yang pernah mengalami luka bakar yaitu sebesar 20 orang. Sampel dari sebesar 20 orang dengan teknik sampling yaitu total sampling. Variabel penelitian adalah tingkat pengetahuan. Data didapatkan dari penyebaran kuesioner kemudian ditabulasi, coding dan scoring kemudian dilakukan analisa data dengan presentasi. Hasil penelitian adalah gambaran tingkat pengetahuan anggota keluarga tentang tindakan gawat darurat pada luka bakar hampir seluruhnya kurang (85%), dan sebagian kecil (15%) pengetahuan baik. Simpulan penelitian gambaran tingkat pengetahuan anggota keluarga terhadap tindakan gawat darurat pada luka bakar adalah sebagian besar pengetahuan kurang. Diharapkan responden mencari informasi untuk tindakan pertama gawat darurat pada luka bakar yang tepat, agar tidak terjadi kegawatan yang lebih serius.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: tingkat pengetahuan, luka bakar
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC86-88.9 Medical emergencies. Critical care. Intensive care. First aid
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 11 Jan 2019 02:48
Last Modified: 11 Jan 2019 02:48
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/3312

Actions (login required)

View Item View Item