SUHERMI, YUYUN
(2018)
PENIGKATAN KEMAMPUAN KOGNITIF MELALUI PERMAINAN BALOK PADA ANAK USIA DINI DI PPT PERMATA HATI TANDES SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Permainan balok merupakan suatu kegiatan bermain dengan media balok yang dapat meningkatkan kognitif anak, karena permainan balok dapat mempermudah anak dalam menyebutkan warna, mengelompokkan bentuk dan membedakan ukuran. Tujuan dari penilitian ini adalah untuk mengetahui apakah permainan balok dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak di PPT Permata Hati Tandes Surabaya.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK), dengan jumlah 2 siklus. Subjek penelitian yaitu anak kelompok B, usia 3-4 tahun di PPT Permata Hati Tandes Surabaya. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisa data menggunakan teknik deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pada pra siklus 70% anak mulai berkembang (MB) dan 30% anak berkembang sesuai harapan (BSH) dalam menyebutkan warna, mengelompokkan bentuk dan membedakan ukuran. Setelah dilakukan tindakkan pada siklus I dan siklus II terjadi peningkatan, 80% anak berkembang sesuai harapan (BSH) dan 2 anak berkembang sangat baik (BSB) dalam menyebutkan warna, mengelompokkan bentuk dan membedakan ukuran. Dengan demikian permainan balok dapat meningkatkan kognitif anak di PPT Permata Hati Tandes Surabaya.
Actions (login required)
|
View Item |