HUBUNGAN KETERATURAN OLAHRAGA DENGAN KEBUGARAN PADA LANSIA DI POSYANDU LANSIA RW 07 PULO TEGALSARI WONOKROMO SURABAYA

SYAH, FARDIYAN (2015) HUBUNGAN KETERATURAN OLAHRAGA DENGAN KEBUGARAN PADA LANSIA DI POSYANDU LANSIA RW 07 PULO TEGALSARI WONOKROMO SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-KP-150050_abstract.pdf

Download (22kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-11910.html

Abstract

Senam lansia penting untuk kesehatan, kenyataanya banyak orang yang tidak melakukan senam karena berbagai alasan Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan keteraturan olahraga dengan kebugaran pada lansia di posyandu lansia RW 7 Pulo Tegalsari Wonokromo Surabaya. Desain menggunakan analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah peserta senam lansia di posyandu lansia RW 7 sebesar 62 orang. Sampel sebesar 54 responden menggunakan tehnik probability sampling dengan simple random sampling. Variabel independen keteraturan olahraga dan variabel dependen kebugaran, pengolahan data menggunakan kuesioner, data di analisis menggunakan uji statistk Chi Square α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan dari 48 responden peserta senam lansia, hampir seluruhnya (88,9%) mengikuti senam secara teratur dan hampir seluruhnya (88,9%) mengalami bugar. Hasil uji Statistik Chi Square di dapatkan ρ = 0.000 < α = 0.05 sehingga Ho ditolak, sehingga ada hubungan antara keteraturan olahraga dengan kebugaran pada lansia di posyandu lansia RW 7 Pulo Tegalsari Wonokromo Surabaya. Simpulan dari penelitian semakin teratur berolahraga dengan benar maka tingkat kebugaranya semakin baik tidak mengeluhkan nyeri sendi, kram otot, mudah cidera, mudah lelah, otot-otot kaku, keseimbangan terganggu, tidak percaya diri. Di harapkan bagi lansia tetap mempertahankan untuk berolahraga secara teratur untuk meningkatkan kebugaran.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorNurjanah, SitiNIDN0715057605nungj@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: keteraturan senam, kebugaran
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC952-954.6 Geriatrics
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor
Depositing User: Mr. . Aji
Date Deposited: 13 Dec 2016 06:06
Last Modified: 08 Feb 2022 04:45
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/394

Actions (login required)

View Item View Item