IRAWATI, ANITA YULIA
(2018)
ASUHAN KEPERAWATAN JIWA DENGAN HALUSINASI PENDENGARAN PADA KLIEN SKIZOFRENIA DI RUANG PURI MITRA RUMAH SAKIT JIWA MENUR SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Halusinasi adalah salah satu gejala gangguan jiwa yang mengalami perubahan sensori persepsi, serta merasakan sensasi palsu berupa suara, penglihatan, pengecapan, perabaan, atau penciuman terutama yang paling sering adalah suara manusia yang menyuruh untuk melakukan suatu tindakan. Tujuan studi ini adalah melaksanakan asuhan keperawatan pada klien skizofrenia dengan masalah Halusinasi Pendengaran.
Desain penelitian ini adalah deskriptif dengan rancangan studi kasus. Studi
kasus ini untuk mengeksplorasi dua kasus skizofrenia dengan gangguan sensori persepsi : halusinasi pendengaran di Ruang Puri Mitra Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya, dilaksanakan pada tanggal 19 Maret – 31 Maret 2018 dengan lama waktu minimal 6 hari.
Hasil dari penelitian kepada kedua klien gangguan sensori persepsi : halusinasi pendengaran didapatkan klien 1 menunjukkan perkembangan yang lebih cepat setelah dilakukan tindakan seperti berinteraksi dengan temannya, menghardik halusinasi dan lain-lain, dibandingkan klien 2 dalam melakukan kegiatan dengan perawat atau temannya kurang aktif. Pada klien 1 dan 2 belum dilakukan tindakan SP keluarga karena keluarga klien belum ada yang berkunjung.
Simpulan dari penanganan gangguan sensori persepsi : halusinasi
pendengaran pada klien Skizofrenia dapat teratasi, sudah tidak terlihat tanda dan gejala dari halusinasi. Disarankan untuk klien 2 gangguan sensori persepsi : halusinasi pendengaran lebih sering dilakukan aktivitas terjadwal agar klien dapat menyibukkan diri, dan mempercepat proses penyembuhan klien.
Actions (login required)
|
View Item |