PENERAPAN SLOW STROKE BACK MASSAGE (SSBM) PADA KLIEN DENGAN DIAGNOSA MEDIS HIPERTENSI DENGAN MASALAH KEPERAWATAN NYERI KRONIS DI ASRAMA 4 UPT PANTI WERDHA MOJOPAHIT MOJOKETO

KOSIM, MOCH (2018) PENERAPAN SLOW STROKE BACK MASSAGE (SSBM) PADA KLIEN DENGAN DIAGNOSA MEDIS HIPERTENSI DENGAN MASALAH KEPERAWATAN NYERI KRONIS DI ASRAMA 4 UPT PANTI WERDHA MOJOPAHIT MOJOKETO. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-NS-180076_abstract.pdf

Download (466kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-20874.html

Abstract

Masalah yang sering dikeluhkan oleh para lansia dengan diagnosa medis hipertensi adalah nyeri di bagian belakang kepala. Sehingga membuat terganggunya kebutuhan sehari-hari lansia, berdasarkan observasi pada tanggal 07-11 Mei 2018 di UPT Panti Werdha Mojopahit Mojokerto bahwa pelaksanaan SSBB tidak pernah dilakukan oleh perawat sebagai tindakan manajemen nyeri. Tujuannya penulis mengetahui penerapan intervensi keperawatan berdasarkan Evidence Based Nursing (EBN) Slow Stroke Back Massage (SSBM) pada klien dengan diagnosa hipertensi dengan masalah keperawatan nyeri (kronis) di asrama 4 UPT Panti Werdha Mojoketo Mojopahit. Penerapan menggunakan metode studi kasus yaitu satu pasien kelolaan dengan diagnosa medis hipertensi. Klien mendapatkan intervensi keperawatan Slow Stroke Back Massage selama 3 hari. Penerapan Slow Stroke Back Massage menunjukkan adanya penurunan skala nyeri klien. Pengkajian nyeri di dapatkan skala nyeri 4 ( Nyeri yang dalam). Hari pertama penerapan SSBM skala nyeri masih 4 kemudian menurunkan secara bertahap pada hari berikutnya setelah diberikan penerapan SSBM hari kedua didapatkan skala nyeri 3 (Sedikit lebih nyeri). Dan penerapan SSBM hari ketiga di dapatkan skala nyeri 2 (Nyeri hanya sedikit). Penerapan Slow Stroke Back Massage (SSBM) dapat menurunkan skala nyeri pada klien dengan diagnosa medis Hipertensi dengan masalah keperawatan nyeri (kronis) perawat seharusnya lebih memperhatikan manajemen nyeri secara non faramakologi kepada klien dengan keluhan nyeri sebagai bentuk tindakan mandiri perawat

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPurwanti, NunikNIDN0711117602noniek@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Slow Stroke Back Massage (SSBM), Hipertensi, Nyeri (Kronis)
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC251 Constitutional diseases (General)
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Profession
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 09 Apr 2019 03:06
Last Modified: 08 Dec 2021 06:46
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/4134

Actions (login required)

View Item View Item