PENGARUH EDUKASI MENGGUNAKAN AUDIO VISUAL AIDS (AVA) TERHADAP POLA MAKAN PADA REMAJA ATLET BADMINTON DI PB.FIFA SIDOARJO

NOVITASARI, LILLA (2018) PENGARUH EDUKASI MENGGUNAKAN AUDIO VISUAL AIDS (AVA) TERHADAP POLA MAKAN PADA REMAJA ATLET BADMINTON DI PB.FIFA SIDOARJO. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-KP-180179_abstract.pdf

Download (297kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-21404.html

Abstract

Sebagian besar remaja atlet badminton memiliki pola makan kurang baik yang disebabkan aktivitas latihan yang padat, baik aktivitas sendiri maupun latihan badminton membuat atlet terlambat untuk makan dan lebih cenderung memilih makanan yang serba instan. Tujuan penelitian adalah mengetahui pengaruh edukasi Audio Visual Aids (AVA) terhadap pola makan atlet badminton. Desain penelitian ini menggunakan Pre Experimental pendekatan One grup pre-post test dengan populasi penelitian yaitu seluruh atlet bulutangkis di PB.FIFA Sidoarjo sejumlah 40 atlet. Besar sampel yaitu 40 responden yang diambil dengan Teknik Total Sampling. Instrument menggunakan lembar kuisioner. Data di analisis menggunakan Uji Wilcoxon Sign Rank Test dengan = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan pola makan sebelum diberi edukasi di dapatkan sebagian besar (65%) memiliki pola makan kurang dan sesudah diberi edukasi di dapatkan hasil sebagian besar (67,5%) memiliki pola makan cukup. Hasil Uji Wilcoxon Sign Rank Test di dapatkan nilai p=0,000 Berarti p< maka Ho ditolak artinya ada pengaruh edukasi Audio Visual Aids (AVA) terhadap pola makan atlet badminton di PB.FIFA Sidoarjo. Edukasi Audio Visual Aids (AVA) dapat mempengaruhi pola makan atlet badminton. Saran kepada pihak PB.FIFA Sidoarjo agar memberikan dukungan terhadap gizi atlet badminton, karena keberhasilan seorang atlet salah satunya bergantung pada kondisi gizi.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAstuti, PujiNIDN0703037204puji@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Edukasi, Audio Visual Aids (AVA), Pola Makan Atlet Badminton
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC31-1245 Internal medicine
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 10 Apr 2019 04:03
Last Modified: 06 Dec 2021 07:46
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/4165

Actions (login required)

View Item View Item