PERBANDINGAN HASIL PEMERIKSAAN LAJU ENDAP DARAH DENGAN DAN TANPA PENAMBAHAN PENGENCER NATRIUM SITRAT PADA PASIEN YANG MEMILIKI HASIL PEMERIKSAAN ABNORMAL

KARIMAH, ULUNNUHA (2019) PERBANDINGAN HASIL PEMERIKSAAN LAJU ENDAP DARAH DENGAN DAN TANPA PENAMBAHAN PENGENCER NATRIUM SITRAT PADA PASIEN YANG MEMILIKI HASIL PEMERIKSAAN ABNORMAL. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-NK-190041_abstract.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-22581.html

Abstract

Natrium Sitrat adalah pengencer standar yang direkomendasikan oleh ICSH (International Communitte for Standarization in Hematology) dalam pemeriksaan LED (Laju Endap Darah). LED merupakan salah satu parameter pemeriksaan yang digunakan untuk mendeteksi dan memantau beberapa penyakit infeksi, autoimun, keganasan dan berbagai penyakit yang berdampak pada protein plasma dalam mendeteksi adanya kerusakan jaringan, tingkat keparahan inflamasi dan infeksi. Penelitian ini bertujuan mengetahui ada atau tidaknya perbandingan hasil pemeriksaan LED dengan dan tanpa penambahan pengencer Natrium Sitrat pada pasien yang memiliki hasil pemeriksaan abnormal. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen menggunakan desain Statistic Group Comparison, yaitu membandingkan hasil antara kelompok eksperimen (Kelompok EDTA tanpa pengencer) dan hasil kelompok kontrol (Kelompok EDTA + Na Sitrat). Hasil uji T independent menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan ( p = 0,326) pada hasil pemeriksaan LED dengan dan tanpa penambahan pengencer Natrium Sitrat pada pasien yang memiliki hasil pemeriksaan abnormal. Pemeriksaan LED dapat menunjukkan hasil yang sama meskipun dengan menggunakan antikoagulan yang berbeda, yaitu EDTA dan EDTA ditambah Na Sitrat. Nilai rata - rata pemeriksaan LED dengan EDTA adalah 63 mm/jam (SD = 29), sedangkan nilai rata - rata hasil pemeriksaan LED dengan EDTA yang ditambah Na Sitrat adalah 71 mm/jam (SD = 34). Tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada hasil pemeriksaan LED dengan dan tanpa penambahan pengencer Natrium Sitrat pada pasien yang memiliki hasil pemeriksaan abnormal. Jadi, penambahan natrium sitrat 3,8% disarankan agar proses pemeriksaan LED berlangsung normal sesuai standar.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSri Wulan, Dra WiekeUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Laju Endap Darah, EDTA, Natrium Sitrat.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Health > Program Study of Health Analyst
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 28 Aug 2019 08:52
Last Modified: 01 Dec 2021 08:13
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5395

Actions (login required)

View Item View Item