SUGIHARTINI, SUGIHARTINI
(2019)
PENINGKATAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR MELALUI PERMAINAN PAPAN TITIAN PADA ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PPT MERPATI KELURAHAN SUMBERREJO KECAMATAN PAKAL SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Pengertian motorik kasar merupakan gerakan fisik yang membutuhkan keseimbangan dan koordinasi antar anggota tubuh, dengan menggunakan otot-otot besar, sedangkan papan titian adalah salah satu permainan yang dapat melatih keseimbangan dan meningkatkan motorik kasar anak. Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan kemampuan perkembangan motorik kasar dengan bermain papan titian pada anak usia 3-4 tahun di PPT Merpati Kelurahan Sumberrejo Kecamatan Pakal Surabaya.
Metode Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini adalah anak usia 3-4 tahun yang berjumlah 14 anak. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang
digunakan adalah deskriptif kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada anak usia 3-4 tahun di PPT Merpati terjadi peningkatan kemampuan motorik kasar setelah menggunakan kegiatan bermain papan titian. Pada pra siklus hanya 20% yang kemampuan motorik kasar sudah baik, saat siklus I meningkat menjadi 67,50% dan terjadi peningkatan lagi pada siklus II sebesar 83,75%.
Bahwa terjadi peningkatan kemampuan motorik kasar anak usia 3-4 tahun dengan media papan titian di PPT Merpati Kelurahan Sumberrejo Kecamatan Pakal Surabaya.
Actions (login required)
|
View Item |