HUBUNGAN ANTARA PERAWATAN PAYUDARA PADA IBU HAMIL DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF (STUDI DI BPS HJ. S DUKUH KUPANG SURABAYA)

AZIZAH, FITROTIN (2005) HUBUNGAN ANTARA PERAWATAN PAYUDARA PADA IBU HAMIL DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF (STUDI DI BPS HJ. S DUKUH KUPANG SURABAYA). [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT00432_abstract.pdf

Download (569kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-6091.html

Abstract

Asi merupakan makanan utama dan nutrien terbaik bagi bayi, ASI eksklusif adalah bayi hanya diberi ASI saja, tanpa tambahan makanan lain sampai berumur 0-4 bulan. Menurut Dinas Kesehatan Jawa Timur target ASI Eksklusif tahun 2003 adalah 80% sedangkan yang mendapat ASI Eksklusif sebesar 47,42%. Kecenderungan penurunan pemberian ASI Eksklusif diduga karena ASI tidak keluar setelah bayi baru lahir, hal ini bisa dikarenakan kurangnya perawatan payudara pada waktu hamil. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran seberapa besar hubungan antara perawatan payudara pada ibu hamil dengan pemberian ASI Eksklusif. Desain penelitian ini menggunakan analitik dengan pendekatan case control. Penelitian ini dilakukan di BPS Hj. Soekamaen Dukuh Kupang Surabaya tanggal 25 Mei 2005 sampai 25 Juni 2005 dengan jumlah sampel 48 ibu yang memenuhi kriteria inklusi dan diambil secara acak simple random sampling. Variabel bebas yang diteliti adalah perawatan payudara. Sedangkan variabel tergantungnya adalah ASI Eksklusif. Data yang dikumpulkan mencakup data primer yang diperoleh dari kuesioner. Uji statistik yang digunakan adalah uji statistik chi-square dan didapatkan basil x2 hitung = 8,78 df = 1, α = 0,05 dan x2 tabel = 3,84 jadi x2 hitung > x2 tabel yang berarti Ho ditolak, hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara perawatan payudara pada ibu hamil dengan pemberian ASI Eksklusif. Dari hasil penel itian didapat bahwa dari 48 responden di ketahui 19 responden (40%) melakukan perawatan payudara, 12 responden (25 %) memberikan ASI Eksklusif dan 7 responden ( 15%) tidak mernberikan ASI Eksklusif. Sedangkan 29 responden (60%) tidak melakukan perawatan payudara, 6 responden ( 12%) memberikan ASI Eksklusif, dan 23 responden (48%) tidak memberikan ASI Eksklusif • Dari hasil penelitian didapatkan disimpulkan bahwa ada hubungan antara perawatan payudara pada ibu hamil dengan pernberian ASI Eksklusif, untuk itu diperlukan perawatan payudara pada ibu hamil karena dengan melakukan perawatan payudara dengan baik dan teratur sehingga produksi ASI akan lancar dan ibu dapat memberikan ASI Eksklusif pada bayinya.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: perawatan payudara, ASI Eksklusif
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG551-591 Pregnancy
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 09 Sep 2019 08:03
Last Modified: 09 Sep 2019 08:03
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5597

Actions (login required)

View Item View Item