KHASANAH, USWATUN (2005) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU NIFAS DENGAN PEMILIHAN ALAT KONTRASEPSI SUNTIK (STUDI DI PUSKESMAS BARENG KRAJAN KRIAN SIDOARJO). [Undergraduate Thesis]
|
PDF
KT00457_abstract.pdf Download (567kB) | Preview |
Abstract
Keluarga berencana adalah upaya untuk mencegah terjadinya kehamilan. upaya itu dapat bersifat sementara, dapat pula bersifat permanen, penggunaan kontrasepsi suntik merupakan salah satu variabel yang mempengaruhi fertilitas. Penelitian ini dimaksudkan untuk melihat apakah ada hubungan ibu nifas terhadap pemilihan alat kontrasepsi suntik di Puskesmas Bareng KrajanKrian, Desain penelitian ini menggunakan metode analitik dengan tipe rancangan cross sectional, besar sampel penelitian sebanyak 50 responden ibu nifas di Puskesmas Bareng Krajan Krian yang dipilih dengan menggunak:an teknik simple random sampling. Populasinya semua ibu nifas yang memilih alat kontrasepsi suntik dan sampelnya sebagian ibu nifas yang memilih alat kontrasepsi suntik. Variabel dependent dalam penelitian ini adalah tingkat pengetahuan dan independentnya pemilihan kontrasepsi suntik. Data dikumpulkan dengan cara pengisian kuesioner clan diprosentasikan dalam bentuk tabel distribusi. Frekuensi tabel tabulasi silang dan uji Chi-Square dengan a= 0,05. Dari tabel uji korelasi Chi-Square disimpulkan bahwa tidak ada hubungan tingkat pengetahuan ibu nifas terhadap pemilihan alat kontrasepsi suntik di Puskesmas Bareng Krajan dengan X2 hitung 0,028 < X2 tabel 5,99 Tingkat pengetahuan baik tidak menjamin seseorang untuk memilih kontrasepsi suntik, begitu juga sebaliknya dengan tingkat pengetahuan kurang tidak menjamin mereka untuk tidak memilih alat kontrasepsi suntik.
Item Type: | Undergraduate Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tingkat pengetahuan, kontrasepsi suntik |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG133-137.6 Conception. Artificial insemination. Contraception |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery |
Depositing User: | Mr. . Adit |
Date Deposited: | 14 Oct 2019 04:13 |
Last Modified: | 14 Oct 2019 04:13 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5638 |
Actions (login required)
View Item |