NOVITA, .
(2020)
HUBUNGAN BEBAN KERJA DAN KONFLIK PERAN GANDA DENGAN STRES PADA PERAWAT WANITA DIRUANG MEDIKAL BEDAH RUMAH SAKIT MITRA KELUARGA WARU.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Tenaga kesehatan perawat di rumah sakit didominasi oleh wanita yang
secara otomatis mengalami peran ganda yaitu bertanggung jawab terhadap
pekerjaan dan keluarganya sehingga berisiko memiliki beban kerja. Sehingga
berisiko memiliki beban kerja berlebih yang bisa berdampak timbulnya stres kerja.
Tenaga perawat didominasi oleh wanita yang secara otomatis mengalami peran
ganda yaitu bertanggung jawab terhadap pekerjaan dan keluarganya. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui hubungan beban kerja dan konflik peran ganda
dengan stres kerja perawat wanita di ruang medikal bedah Rumah sakit mitra
keluarga waru.
Penelitian ini merupakan cross sectional study dan metode pengambilan
sampel menggunakan teknik simple random sampling. Sampel dalam penelitian
ini adalah perawat wanita diruang medikal bedah yang berjumlah 35 responden.
Data dianalisis menggunakan uji korelasi Spearman Rank.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) terdapat korelasi positif antara
beban kerja dengan stres kerja perawat wanita di ruang medikal bedah RS mitra
keluarga waru dengan nilai r = 0,770 dan p value = 0,000; (2) terdapat korelasi
positif antara konflik peran ganda dengan stres kerja perawat wanita di Ruang
medikal bedah RS mitra keluarga waru dengan nilai r = 0,339 dan p value = 0,047
Jadi kesimpulan penelitian ini adalah beban kerja dan konflik peran ganda,
dapat mempengaruhi stres kerja pada perawat wanita diRuang Medikal bedah RS
Mitra keluarga Waru. Saran bagi rumah sakit perlunya manajemen memberikan
kesempatan perawat mengikuti pelatihan internal dan eksternal, sehingga tidak
terjadi beban kerja berlebih yang bisa berdampak timbulnya stres kerja pada
perawat. Dan perawat juga harus mampu manajemen waktu antara waktu
pekerjaan dengan waktu bersama keluarga.
Actions (login required)
|
View Item |