SULAM, MUNYATI
(2021)
UJI ANTAGONIS Actinomycetes TANAH MANGROVE WONOREJO SURABAYA PENGHASIL ANTIBIOTIK TERHADAP Klebsiella pneumoniae.
Diploma thesis, University of Nahdlatul Ulama Surabaya.
Abstract
Actinomycetes diketahui mampu menghasilkan senyawa bioaktif alami,
yang dapat berfungsi sebagai antibakteri, antijamur, antikanker dan antivirus.
Metabolisme sekunder Actinomycetes menghasilkan beberapa antibiotik seperti
tertrasiklin, eritromisin, vankomisin, kloramfenikol dan streptomisin. Antibiotik
ini diketahui berperan dalam mengatasi infeksi K. pneumoniae.Penelitian ini
bertujuan untuk mendapatkan isolat Actinomycetes dari tanah mangrove di daerah
Wonorejo (Surabaya, Indonesia). Isolat Actinomycetes yang didapatkan
selanjutnya diuji secara makroskopis koloni, mikroskopis sel, dan uji biokimia.
Penelitian dilakukan dengan motode deskriptif observasional. Uji antagonis
dilakukan dengan cara cross streak pada media Starch Casein Agar (SCA).Bakteri
uji yang digunakan pada penelitian ini adalah K. Pneumoniae, hal ini bertujuan
untuk mengetahui aktivitas antagonis isolat Actinomycetes dalam melawan K.
pneumoniae. Hasil yang didapatkan adalah Actinomycetes yang disiolasi dari
tanah Mangrove Wonorejo memiliki aktivitas antagonis dalam melawan K.
pneumoniae, dibuktikan dengan adanya zona hambat lemah (penghambatan
<25%) diantaranya pada sampel A2 dan B2.Berdasarkan hasil penelitian
menunjukkan bahwa koloni yang diisolasi dari tanah Mangrove Wonorejo
memiliki hasil karakterisasi kunci spesies yang diduga didapatkan hasil kesamaan
sebesar 29% dengan Actinomyces vicosus pada sampel A1, A2, A3, B1, B2, dan
B3. Actinomyces vicosus memiliki karakter identifikasi kunci secara uji biokimia,
yakni menunjukkan reaksi positif terhadap katalase dan dapat memfermentasi
karbohidrat.
Actions (login required)
|
View Item |