OKTAVIANI, ADISKA PUTRI
(2015)
GAMBARAN PENGETAHUAN DAN TINDAKAN PENCEGAHAN SIBLING RIVALRY PADA IBU MULTIGRAVIDA DI RW 3 NGAGEL REJO SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Kecemburuan pada saudara dapat memicu sifat bersaing dalam mendapatkan perhatian orang tua yang disebut dengan sibling rivalry. Peran orang tua dan keterlibatan keluarga sangat penting dalam mengatasi masalah sibling rivalry. Namun kenyataannya banyak orang tua yang kurang memahami tentang sibling rivalry dan pentingnya melakukan tindakan pencegahan. Tujuan dari penelitihan ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan tindakan persiapan sibling rivalry pada ibu hamil multigravida di RW 03 Ngagel Rejo Surabaya.
Desain penelitian ini adalah deskriptif. Populasi penelitian ini adalah semua ibu Multigravida. Pengambilan sampel penelitian ini menggunakan tehnik total sampling, sebesar 23 responden. Variabel dalam penelitian ini adalah pengetahuan dan tindakan pencegahan sibling rivalry. Analisa data menggunakan statistik deskriptif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner.
Hasil penelitian dari 23 responden menunjukkan bahwa sebagian besar (52,2%) responden memiliki pengetahuan cukup tentang sibling rivalry, sedangkan pada tindakan pencegahan sibling rivalry menunjukkan sebagian besar (60,9%) responden memiliki tindakan pencegahan sibling rivalry yang kurang.
Ibu multigravida memiliki pengetahuan cukup tentang pencegahan sibling rivalry dan memiliki tindakan pencegahan yang kurang tentang sibling rivalry, sehingga diharapkan ibu lebih meningkatkan sumber informasi tentang tindakan pencegahan sibling rivalry.
Actions (login required)
|
View Item |