DAMAYANTI, AMELIA RATIH
(2020)
PENGARUH PEMBERIAN PENGUATAN (REINFORCEMENT) GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA SD KEMALA BHAYANGKARI 1 SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Pendidikan merupakan suatu hal yang penting dimiliki bagi setiap orang
agar dapat memperoleh kehidupan lebih baik di masa depan. Oleh karena itu,
tingkat motivasi belajar setiap siswa perlu ditingkatkan sehingga setiap siswa
mendapatkan ilmu yang bermanfaat didalam sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk
menganalisis pemberian penguatan guru pada siswa SD Kemala Bhayangkari 1
Surabaya, menganalisis motivasi belajar pada siswa SD Kemala Bhayangkari 1
Surabaya, dan mengetahui pengaruh pemberian penguatan (Reinforcement) guru
terhadap motivasi belajar SD Kemala Bhayangkari 1 Surabaya. Subyek penelitian
ini adalah siswa kelas II, III, IV dan V SD Kemala Bhayangkari 1 Surabaya.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis
penelitian menggunakan deskripif kuantitatif dengan metode korelasi. Penelitian ini
dilaksanakan pada bulan September 2019 sampai dengan bulan Januari 2020.
Teknik pengumpulan data ini dengan menggunakan angket. Sampel pada penelitian
ini berjumlah 77 siswa. Validasi penelitian ini adalah dosen ahli dan dengan
menggunakan perhitungan SPSS. Analisis data yang digunakan adalah analisis
deskriptif dan statistik non parametrik dengan analisis uji korelasi spearman rank.
Hasil kevalidan uji coba angket penguatan guru yang dihitung dengan
menggunakan SPSS 25 terdapat 28 pertanyaan yang valid dan 4 pertanyaan yang
tidak valid. Hasil uji coba angket motivasi belajar yang dihitung dengan
menggunakan SPSS 25 terdapat 23 pertanyaan valid dan 7 pertanyaan tidak valid.
Hasil reliabilitas berada 0,80-1,000 menunjukkan bahwa antara variabel penguatan
guru dan variabel motivasi belajar memiliki keterkaitan sangat kuat atau reliabel.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian penguatan guru termasuk
kategori cukup baik persentase sebesar 45,45%, motivasi belajar siswa termasuk
pada kategori baik dengan persentase sebesar 46,75%, pengaruh pemberian
penguatan dan motivasi belajar mempunyai pengaruh positif dan signifikan antara
penguatan guru terhadap motivasi belajar SD Kemala Bhayangkari 1 Surabaya.
Terbukti dari hasil uji korelasi spearman rank pada nilai correation coefficient
sebesar 0,578 dan nilai taraf signifikan sebesar 0,01 (0,578 > 0,01) sedangkan nilai
sig. sebesar 0,00 dan nilai taraf signifikan sebesar 0,01 (0,00 < 0,01). Pemberian
penguatan guru terhadap motivasi belajar termasuk dalam kategori sedang pada
nilai correlation coefficient sebesar 0,578 (0,40 – 0,599). Bagi peneliti lain agar
melakukan penelitian lebih lanjut tentang pemberian penguatan guru terhadap
motivasi belajar siswa.
Actions (login required)
|
View Item |